Pengembangan Media Pembelajaran Untuk Meningkatkan Motivasi dan Menghidupkan Situasi Kelas di SD Islam Plus YLPI

  • Khulaifiyah Khulaifiyah Universitas Islam Riau
Keywords: Media Pembelajaran, Motivasi, Pendampingan guru

Abstract

Pendampingan ini dilatar belakangi oleh pentingnya media pembelajaran dalam pengajaran guru dikelas untuk meningkatkan partisipasi siswa-siswi di kelas sekaligus yang bertujuan untuk meningkatkan motivasi dan menghidupkan situasi kelas serta memberikan pengetahuan dan keterampilan dalam pengembangan media pembelajaran untuk meningkatkan kompetensi professional guru. Kegiatan ini dilaksanakan oleh guru SD Islam Plus YLPI sebanyak 19 orang. Tahapan-tahapan dalam melakukan pendampingan guru SD Islam Plus YLPI meliputi; : 1) Penyajian materi tentang teori media pembelajaran; 2) Demonstrasi tentang  langkah-langkah  penyusunan  dan  pengembangan media pembelajaran serta latihan pembuatan media pembelajaran; 3) Evaluasi hasil media pembelajaran. Kegiatan awal dimulai dengan pemaparan materi kepada guru-guru, setelah itu dilanjutkan dengan demonstrasi berupa praktek pembuatan media pembelajaran melalui arahan narasumber. Untuk terus meningkatkan motivasi belajar siswa, maka Guru harus mampu membuat media pembelajaran yang menarik sesuai dengan kebutuhan pada setiap mata pelajaran. Dengan menggunakan papan jurang dan media pecahan sebagai alat atau media yang sesuai dengan instruksi pelatihan, guru mampu menunjukkan peningkatan keterampilan guru. Setelah pelatihan, diadakan evaluasi pembuatan media pembelajaran interaktif, dan pendampingan ke SD untuk melihat bagaimana hasil pelatihan diterapkan. Diharapkan guru semakin kreatif untuk mencapai tujuan peningkatan kompetensi guru.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Ain, S. Q., & Mustika, D. (2021). Pelatihan Pembuatan Media Pembelajaran Matematika kepada Guru Sekolah Dasar. Jurnal Abdidas, 2(5), 1080–1085. https://doi.org/10.31004/abdidas.v2i5.427

Dewi Diyantari, I. A. K., Ngurah Wiyasa, I. K., & Surya Manuaba, I. B. (2020). Model Snowball Throwing Berbantuan Media Pop Up Book Berpengaruh Terhadap Kompetensi Pengetahuan IPA. Jurnal Ilmiah Pendidikan Profesi Guru, 3(1), 9–21. https://doi.org/10.23887/jippg.v3i1.26973

Filgona, J., Sakiyo, J., Gwany, D. M., & Okoronka, A. U. (2020). Motivation in Learning. Asian Journal of Education and Social Studies, 10(4), 16–37. https://doi.org/10.9734/ajess/2020/v10i430273

Ily, E., & Lai, R. (2011). Mot ivat ion: A Lit erat ure Review Research Report. Pearson, April. http://www.pearsonassessments.com/research.

Indrastoeti, J., Poerwanti, S., & Mahfud, H. (2018). Optimalisasi Penggunaan Media Pembelajaran Interaktif Dengan Microsoft Power Point Pada Guru-Guru Sekolah Dasar (Optimization of Interactive Learning Media Using Microsoft Power Point on Primary Teacher ). Jurnal Pengabdian Dan Pemberdayaanmasyarakat, 2(2), 265–271.

Mahsun terj. (2008). Metode Penelitian Bahasa. In Fakultas Adab dan Humaniora UIN Sunan Ampel Surabaya.

Minardi, J., & Akbar, A. S. (2020). Pelatihan Pengembangan Media Pembelajaran Interaktif dengan Power Point untuk Peningkatan Kompetensi Guru SD. E-Dimas: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 11(1), 96. https://doi.org/10.26877/e-dimas.v11i1.2747

Nurhafizah, N. (2018). Pelatihan Pembuatan Media Pembelajaran Anak Usia Dini Menggunakan Bahan Sisa. Early Childhood : Jurnal Pendidikan, 2(2b), 44–53. https://doi.org/10.35568/earlychildhood.v2i2b.288

Nurmala, S., Triwoelandari, R., & Fahri, M. (2021). Pengembangan Media Articulate Storyline 3 pada Pembelajaran IPA Berbasis STEM untuk Mengembangkan Kreativitas Siswa SD/MI. Jurnal Basicedu, 5(6), 5024–5034. https://doi.org/10.31004/basicedu.v5i6.1546

Putra, A., Bagus, I., Teknologi, I., & Bali, K. (2022). Pelatihan Membuat Media Pembelajaran Bagi Guru-Guru Sd Negeri 3 Tegallinggah. 5(2), 10–15. http://dx.doi.org/10.36257/apts.vxixpp10-15

Rachmijati, C. (2018). Penggunaan Internet Sebagai Optimalisasi Media Pembelajaran Bahasa Inggris (Program Pengabdian Pada Masyarakat Di Desa Margaluyu Kecamatan Cipendeuy). Abdimas Siliwangi, 1(2), 61. https://doi.org/10.22460/as.v1i2p61-74.106

Published
2024-04-29
How to Cite
Khulaifiyah, K. (2024). Pengembangan Media Pembelajaran Untuk Meningkatkan Motivasi dan Menghidupkan Situasi Kelas di SD Islam Plus YLPI. FLEKSIBEL: Jurnal Pengabdian Masyarakat, 5(1), 161-166. https://doi.org/10.31849/fleksibel.v5i1.19516
Abstract viewed = 0 times
Pdf downloaded = 0 times