Bimtek Mendeley Untuk Pustakawan, Dan Mahasiswa

  • Hadira Latiar Program Studi Ilmu Perpustakaan Fakultas Ilmu BudayaUniversitas Lancang Kuning
  • Rismayeti
  • Vita Amelia
Keywords: Mendeley, pustakawan, mahasiswa

Abstract

Kegiatan pengabdian ini dilakukan bertujuan untuk memberikan pelatihan Penggunaan Aplikasi Mendeley kepada pustakawan dosen dan mahasiswa se Kota Pekanbaru. Terkait dengan permasalahan penyusunan dan penulisan karya ilmiah, aplikasi mendeley salah satu solusinya. Permasalahan umum pihak mitra ialah Masih ditemukan beberapa pustakawan, Dosen dan Mahasiswa belum bisa menggunakan aplikasi Mendeley dalam penulisan karya ilmiah. Target dari hasil kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini adalah memberikan Bimbingan Teknis (BIMTEK) Aplikasi Mendeley untuk memudahkan penulis dalam menyusun dan menulis karya ilmiah. Mendeley merupakan standart referensi dan juga bisa membantu peneliti membuat sitasi dan daftar pustaka menggunakan MS Word. Luaran yang dihasilkan sesuai rencana kegiatan ini bagi pengusul berupa artikel ilmiah, publikasi di media masa dan memperkaya bahan ajar. Adapun metode pelaksanaan kegiatan ialah penyuluhan. Penyampaian materi dilakukan oleh dosen yang tergabung dalam tim pengusul kegiatan pengabdian kepada masyarakat.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2021-04-26
How to Cite
Latiar, H., Rismayeti, & Amelia, V. (2021). Bimtek Mendeley Untuk Pustakawan, Dan Mahasiswa. BIDIK: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 1(2), 41-48. https://doi.org/10.31849/bidik.v1i2.5424
Abstract viewed = 215 times
PDF downloaded = 277 times