KLASIFIKASI SENTIMEN VAKSIN COVID-19 MENGGUNAKAN K-NEAREST NEIGHBOR BERDASARKAN WORD EMBEDDINGS FASTTEXT PADA TWITTER

  • Afri Naldi Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau
  • Surya Agustian Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim - Riau
Keywords: K-Nearest Neighbour, Fasttext, Klasifikasi sentimen, Vaksin Covid-19

Abstract

Pada akhir 2019 muncul penyakit semacam flu yang menginfeksi paru-paru di kota Wuhan. Diduga penyakit tersebut diduga berasal dari kelelawar. WHO memberi nama penyakit ini dengan nama Covid-19 dan virus ini tersebar ke seluruh dunia sehingga menyebabkan pandemi. Pemerintah mengambil indakan vaksinasi untuk mengatasi virus ini, namun mendapat respon pro dan kontra dari masyarakat. Ada banyak penelitian yang membahas sentimen masyarakat terhadap vaksinasi salah satunya adalah klasifikasi sentimen. Penelitian ini membahas klasifikasi sentimen terhadap vaksin covid-19 menggunakan algoritma K-Nearest Neighbor dan Fasttext pada twitter. Data diperoleh dengan cara crawling menggunakan bahasa pemograman pyton dan Twitter API. Pelabelan data dilakukan dengan teknik crowdsourcing dan majority voting. Data yang digunakan setelah proses penyeimbangan adalah 6000 data training, 778 data development dan 400 data test. Hasil pengujian setelah berbagai eksperimen dan feature engineering mendapatkan hasil terbaik dengan nilai akurasi 69% dan f1-score 60%. Hasil ini merupakan hasil terbaik dibanding penelitian sebelumnya dengan dataset yang sama.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2023-06-16
How to Cite
Naldi, A., & Agustian, S. (2023). KLASIFIKASI SENTIMEN VAKSIN COVID-19 MENGGUNAKAN K-NEAREST NEIGHBOR BERDASARKAN WORD EMBEDDINGS FASTTEXT PADA TWITTER. ZONAsi: Jurnal Sistem Informasi, 5(2), 323 - 333. https://doi.org/10.31849/zn.v5i2.12548
Abstract viewed = 64 times
PDF downloaded = 65 times