Virtual Tour Interaktif 360 Derajat Menggunakan Teknik Image Stitching Sebagai Media Informasi Kampus STMIK Amik Riau

  • Mardainis Mardainis STMIK Amik Riau
  • M. Arifin Stmik Amik Riau
  • Rahmaddeni Rahmaddeni Stmik Amik Riau
  • Yoyon Efendi Stmik Amik Riau
Keywords: Virtual Tour, Panorama 360, MDLC, Virtual Reality, Stitching Image.

Abstract

Salah satu strategi untuk meningkatkan pertumbuhan jumlah mahasiswa baru untuk masuk ke STMIK Amik Riau dilakukannya kegiatan sosialisasi oleh bagian promosi dan penerimaan mahasiswa baru (PPMB). Media promosi yang digunakan berupa brosur, kalender, spanduk dan baliho serta melaksanakan sosialisasi ke sekolah. Promosi secara digital juga dilakukan dengan memanfaatkan website kampus dan media sosial seperti facebook, instagram, whatsapp serta youtube. Penelitian ini memberikan ide promosi dengan penggunaan Virtual Tour  dengan memanfaatkan teknologi fotografi 360 derajat dengan teknik image stitching. Langkah pertama dilakukan pemilihan beberapa lokasi yang akan ditampilkan dalam Virtual Tour yang berada dalam lingkungan kampus STMIK Amik Riau. Pemilihan lokasi dengan mempertimbangkan kebutuhan informasi yang sering dibutuhkan oleh calon mahasiswa, seperti lokasi ruang pendaftaran, ruang akademik, ruang baak, ruang perkuliahan, laboratorium, aula dan mushala beserta fasilitas lainnya. Selanjutnya dilakukan kegiatan pemotretan diberbagai lokasi kampus yang sudah dipilih sebelumnya. Beberapa foto yang sudah diambil ditiap lokasi digabungkan menjadi bidang yang besar dengan teknik stitching. Selanjutnya dibuat narasi berupa teks dan audio untuk setiap lokasi foto tersebut. Penelitian dilakukan melalui beberapa langkah mulai dari Concept, Design, Material Collecting, Assembly, Testing sampai Distribution. Dari hasil pengujian Virtual Tour ini, calon mahasiswa baru bisa mengetahui informasi kampus tanpa datang ke kampus STMIK Amik Riau.

Abstract

One of the strategies to increase the growth of the number of new students to enter Amik Riau STMIK is to conduct socialization activities by the promotion and admission of new students (PPMB). Promotional media used in the form of brochures, calendars, banners and billboards as well as carrying out socialization to schools. Digital promotion is also carried out by utilizing campus websites and social media such as Facebook, Instagram, WhatsApp and YouTube. This research provides promotional ideas with the use of Virtual Tour by utilizing 360 degree photography technology with image stitching techniques. The first step is to choose several locations that will be displayed on the Virtual Tour within the Amik Riau STMIK campus environment. Site selection by considering the information needs that are often needed by prospective students, such as the location of the registration room, academic room, classroom, lecture room, laboratory, hall and prayer room along with other facilities. Next, there will be a photo shoot at various campus locations that have been previously selected. Some photos that have been taken at each location are combined into a large field with stitching techniques. Then a narration in the form of text and audio is made for each location of the photo. The study was conducted through several steps ranging from Concept, Design, Material Collecting, Assembly, Testing to Distribution. From the results of this Virtual Tour test, prospective new students can find out campus information without coming to the STMIK Amik Riau campus.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Mardainis, “Penerapan Teknologi Multimedia dalam Marketing Perguruan Tinggi Swasta Mardainis,” SATIN - Sains dan Teknol. Inf., vol. 1 No. 2, pp. 90–96, 2015.

F. Guna, “Perancangan video iklan berbasis multimedia marketing di media sosial youtube dengan menggunakan sony vegas 13 . 0 dan adobe after effect cc tentang café tersebut dan belum menggambarkan sepenuhnya mengenai keunggulan produk dari Bvgil Gelato,” pp. 390–394, 2018.

W. Reinartz, N. Wiegand, and M. Imschloss, “The impact of digital transformation on the retailing value chain,” Int. J. Res. Mark., vol. 36, no. 3, pp. 350–366, 2019.

M. Jamaris, “SATIN – Sains dan Teknologi Informasi Analysis untuk Menentukan Minat Calon Mahasiswa Masuk,” vol. 5, no. 2, 2019.

F. R. Daud, V. Tulenan, and X. B. N. Najoan, “Virtual Tour Panorama 360 Derajat Kampus Universitas Sam Ratulangi Manado,” J. Tek. Inform., vol. 8, no. 1, 2016.

D. T. Octafian and H. Kusmiati, “Rekayasa Perangkat Lunak Virtual Tour Jakabaring Sport City ( Jsc ),” vol. 4, pp. 1–7, 2018.

A. Choiron, “Aplikasi Virtual Tour Dinamis Pada Universitas Dr. Soetomo Surabaya Berbasis Web,” J. Inf., vol. 2, no. 2, 2017.

N. Bakre, A. Deshmukh, and P. Y. D. Pavitra Sapaliga, “Campus Virtual Tour,” nternational J. Adv. Res. Comput. Eng. Technol., vol. 6, no. 4, pp. 444–448, 2017.

M. Hartono, A. G. Santoso, C. L. Raya, B. Yulianto, and S. Suwarno, “Audio Visual Media Components in Educational Game for Elementary Students,” ComTech Comput. Math. Eng. Appl., vol. 7, no. 4, p. 255, 2016.

G. Yuda Pramana, “Penerapan metode image stitching pada pembuatan virtual reality pengenalan islamic center universitas ahmad dahlan,” JIKO (Jurnal Inform. dan Komputer), vol. xx, pp. 1–8, 2019.

A. S. A. Purnomo, “Fotografi Di Era Media Sosial : Studi ‘Toko Memorabilia’ Karya Agan Harahap,” J. Bhs. Rupa, vol. 1, no. 2, pp. 81–88, 2018.

H. Tjiang, 7 Hari Belajar Fotografi Dengan Langkah Mudah Praktis Dan Lengkap, 1st ed. Jakarta : Elex Media Komputindo, 2015.

D. S. Photography, Essential Guide to Landscape Photography. Dennis Publishing, 2015.

A. Krismadi, A. F. Lestari, A. Pitriyah, I. W. P. A. Mardangga, M. Astuti, and A. Saifudin, “Pengujian Black Box berbasis Equivalence Partitions pada Aplikasi Seleksi Promosi Kenaikan Jabatan,” J. Teknol. Sist. Inf. dan Apl., vol. 2, no. 4, p. 155, 2019.

T. S. Jaya, “Pengujian Aplikasi dengan Metode Blackbox Testing Boundary Value Analysis (Studi Kasus: Kantor Digital Politeknik Negeri Lampung),” J. Inform. Pengemb. IT, vol. 3, no. 2, pp. 45–46, 2018.

Published
2020-11-01
How to Cite
Mardainis, M., Arifin, M., Rahmaddeni, R., & Efendi, Y. (2020). Virtual Tour Interaktif 360 Derajat Menggunakan Teknik Image Stitching Sebagai Media Informasi Kampus STMIK Amik Riau. Digital Zone: Jurnal Teknologi Informasi Dan Komunikasi, 11(2), 206-218. https://doi.org/10.31849/digitalzone.v11i2.4265
Abstract viewed = 1916 times
PDF downloaded = 1206 times