Diversifikasi Produk, Nilai Tambah, dan Pemasaran Aren Di Hkm Giri Madia Kabupaten Lombok Barat

  • Arif Maulana Rahman Universitas Mataram
  • Markum Markum Universitas Mataram
  • Budhy Setiawan Universitas Mataram
Keywords: Product Diversification, Value-added, Marketing, Sugar palm

Abstract

Penelitian ini bertujuan utnuk mengetahui bentuk diversifikasi produk olahan aren, nilai tambah dan pemasaran aren. Penelitian dilaksanakan pada bulan Mei- Agustus 2022, bertempat di Hkm Giri Madia. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode analisis deskriptif kualitatif. Penentuan jumlah sampel dengan menggunakan rumus Slovin. Penentuan respon menggunakan proporsive sampling. Perhitungan yang digunakan untuk menentukan nilai tambah adalah dengan menggunakan model perhitungan hayami. Analisis perhitungan efisiensi pemasaran dilakukan dengan menggunakan tiga perhitungan yaitu analisis marjinal pemasaran, analisis farmer’s Share, dan perhitungan rasio keuntungan dan biaya. Hasil dari penelitian ini didapat 4 bentuk diversifikasi produk yaitu gula aren, gula semut, gula briket dan olang kaling. Nilai tambah produksi gula aren sebesar Rp.3.500/kg, gula semut sebesar Rp.69.000/kg, dan gula briket sebesar Rp.16.000/kg. Rantai pemasaran pada gula aren terdapat 2 saluran, pada kolang kaling terdapat 2 saluran pemasaran dan pada gula semut gula briket terdapat 1 saluran pemasaran. Pada pemasaran gula aren saluran kedua adalah saluran pemasaran dengan efisiensi paling tinggi karena memenuhi kriteria saluran pemasaran yang efisien.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Ariyanti, M., Soleh, M. A., & Maxiselly, Y. (2017). Respons pertumbuhan tanaman aren (Arenga pinnata Merr.) dengan pemberian pupuk organik dan pupuk anorganik berbeda dosis. Kultivasi, 16(1), 271–278. https://doi.org/10.24198/kultivasi.v16i1.11543

Darmawan, M. I., Hairiyah, N., & Hajar, S. (2018). Analisis Nilai Tambah dan Kelayakan Usaha Manisan Terung UD. Berkat Motekar di Desa Pemuda Kabupaten Tanah Laut. Jurnal Teknologi Agro-Industri, 5(2), 110–119. https://doi.org/10.34128/jtai.v5i2.77

Fahmi, I. A., & Yanti, E. M. D. (2019). Analisis Pemasaran Kacang Tanah Di Kecamatan Pampangan Ogan Komering Iilir. Societa, 8(1), 21–27.

Harianto, K. (2016). Pengaruh Diversifikasi Produk terhadap Volume Penjualan Batik Tulis Aulya Kediri. Jurnal Manajemen Dan Kewirausahaan, 1(3), 266–274. https://ejournal.uniska-kediri.ac.id/index.php/ManajemenKewirausahaan/article/view/250

Ichsan, A. C., Rini, D. S., Saputra, M., & Markum. (2020). Pemberdayaan Masyarakat Untuk Tata Kelola Kelembagaan dan Usaha Aren Pada Hutan Kemasyarakatan di Aik Bual Lombok Tengah. Jurnal SIAR ILMUWAN TANI, 1(2), 82–89.

Ilmi, M. (2021). Tinjauan Hukum Islam Terhadap Implementasi Surat Edaran Direktur Jenderal Bimbingan Masyarakat Islam No.B.3940/DJ.III/HK.007/08/2018 Tentang pengeras Suara Azan Di Masjid, Langgar atau Musala. 6.

Lempang, M. (2012). Pohon Aren dan Manfaat Produksinya. Info Teknis EBONI, 9(1), 37–54.

Mussa, R. (2014). Kajian Tentang Lama Fermentasi Nira Aren (Arenga pinnata) Terhadap Kelimpahan Mikroba Dan Kualitas Organoleptik Tuak. BIOPENDIX: Jurnal Biologi, Pendidikan Dan Terapan, 1(1), 56–60. https://doi.org/10.30598/biopendixvol1issue1page56-60

Nurmalasari, Y., & Erdiantoro, R. (2020). Perencanaan Dan Keputusan Karier: Konsep Krusial Dalam Layanan BK Karier. Quanta, 4(1), 44–51. https://doi.org/10.22460/q.v1i1p1-10.497

Patianingsih, & Nizar, W. Y. (2018). Peran Hasil Hutan Bukan Kayu (HHBK) Terhadap Pendapatan Petani Pengelola Kawasan Hutan Kmasyarakatan (HKm) Di Desa Giri Madia Kecamatan Lingsar Kabupaten Lombok Barat. Jurnal Silva Samalas, 1(1), 76–83.

Pratiwi, D., Saputra, M. C., & Wardani, N. H. (2017). Penggunaan Metode User Centered Design (UCD) dalam Perancangan Ulang Web Portal Jurusan Psikologi FISIP Universitas Brawijaya. Jurnal Pengembangan Teknologi Informasi Dan Ilmu Komputer, 2(7), 2448–2458. http://j-ptiik.ub.ac.id/index.php/j-ptiik/article/view/1609

Putri, R. K., Nurmalina, R., & Burhanuddin. (2018). Analisis Efisiensi Dan Faktor Yang Memengaruhi Pilihan Saluran Pemasaran. Jurnal Ilmiah Manajemen, VIII(1), 109–135.

Rachman, B. (2017). Karakteristik Petani dan Pemasaran Gula Aren di Banten. Forum Penelitian Agro Ekonomi, 27(1), 53. https://doi.org/10.21082/fae.v27n1.2009.53-60

Septiawan, T., Yoesran, M., & R, A. A. (2020). Analisis Nilai Tambah Usaha Pengolahan Gula Aren Di Desa Kandangan Lama Kecamatan Panyitan Kabupaten Tanah Laut. 03(4), 764–770.

Su’udi, I. D. (2018). Saluran dan Marjin Pemasaran Gabah Studi Kasus Kecamatan Balen Kabupaten Bojonegoro. Oryza, 4(1), 13–20.

Published
2024-01-09
Section
Artikel Ilmiah
Abstract viewed = 1 times
PDF downloaded = 4 times