Analisis Pemasangan Kapasitor Bank Untuk Mengurangi Drop Tegangan Pada Jaringan Distribusi 20 kV Di Penyulang Singapura ULP Pasir Pangaraian PT. PLN (Persero)

Authors

  • Muhammad Ilham Program Studi Teknik Elektro Fakultas Teknik Universitas Lancang Kuning
  • Zulfahri Program Studi Teknik Elektro Fakultas Teknik Universitas Lancang Kuning
  • Monice Program Studi Teknik Elektro Fakultas Teknik Universitas Lancang Kuning

DOI:

https://doi.org/10.31849/xctm2162

Keywords:

Sistem Distribusi, Jatuh Tegangan, Kapasitor

Abstract

Penyulang Singapura merupakan pendistribusian energi listrik dalam pengawasan ULP Pasir Pangaraian. Penyulang ini terdiri dari 30 transformator distribusi, dan panjang 60,9 kms. Nilai tegangan Penyulang ini pada pangkal 19,9 kV dan pada ujung 17,5 kV. Tegangan ujung ini tidak memenuhi standar peraturan menteri ESDM nomor 4 tahun 2009 yaitu tegangan minimum -10% atau 18 kV. Penyebab jatuh tegangan ini diakibatkan panjangnya jaringan pendistribusian sehingga terjadi jatuh tegangan. Untuk itu dilakukan pemasangan kapasitor untuk memperbaiki tegangan dan faktor daya di Penyulang Singapura. Dari analisis diperoleh tegangan terendah 17,336 kV atau 0,867 pu dengan persentase 12,884%. Setelah dilakukan analisis penempatan kapasitor diperoleh pada Bus 30, didapatkan tegangan terendah 18,239 kV atau 0,912 pu dengan persentase 8,346%. Dari hasil pemasangan kapasitor bank terjadi perbaikan tegangan sebesar 0,903 kV atau 4,538%. Dari hasil analisis diperoleh besaran kapasitor sebesar 720 kVAr dengan kapasitansi 5732,48 µF. Dimana sebelum dilakukannya pemasangan kapasitor diperoleh rugi daya aktif 366,472 kW dan rugi daya reaktif 560,217 kVAr. Setelah dilakukan pemasangan kapasitor diperoleh rugi daya aktif 296,559 kW dan rugi daya reaktif 453,342 kVAr. Maka hasil dari penelitian diperoleh tegangan yang sudah memenuhi standar peraturan menteri ESDM nomor 4 tahun 2009.

References

[1] A. Kadir, “Distribusi dan Utilisasi Tenaga Listrik,” Distribusi dan Utilisasi Tenaga Listrik, vol. 53, no. 9, p. 78, 2000.

[2] A. Tanjung, “Analisis Sistem Distribusi 20 kV untuk Memperbaiki Kinerja dan Keandalan Sistem Distribusi Menggunakan Electrical Transient Analisys Program,” Seminar Nasional Teknologi Informasi Komunikasi dan Industri 4, p. ISSN :2085-9902, 2012

[3] Aslimeri, Ganefri, and Z. Hamdi, Teknik Transmisi Tenaga Listrik. Jakarta: Departemen Pendidikan Nasional, 2008

[4] C. Cekdin and T. Barlian, Transmisi Daya Listrik. Palembang: CV. Andi Offset, 2013.

[5] D. A. Arismunandar and D. S. Kuwahara, Buku Pegangan Teknik Tenaga Listrik Jilid II. Jakarta: PT. Pradnya Paramita, 2004.

[6] Dasman and Handayani, “Evaluasi Keandalan Sistem Distribusi 20 Kv Menggunakan Metode Saidi,” Jurnal Teknik Elektro ITP, vol. 6, no. 2, p. 173, 2017.

[7] E. S. Yudha, M. Haddin, and M. Ismail, “Simulasi Perbaikan Drop Tegangan Dengan Kapasitor,” pp. 1–17.

[8] PT. (Persero) PLN, Buku Pedoman Pemeliharaan Kapasitor. Jakarta: PT. PLN (Persero), 2014.

[9] PT. (Persero) PLN, Buku Pedoman Pemeliharaan Transformator Tenaga. Jakarta: PT. PLN (Persero), 2010.

[10] R. B. Laginda, H. Tumaliang, and S. Silimang, “Perbaikan Kualitas Tegangan Pada Jaringan Distribusi Primer 20 KV Di Kota Tahuna,” Jurnal Teknik Elektro dan Komputer, vol. Vol.7 No.2, pp. 93–102, 2018.

[11] S. Sivanagaraju and S. Satyanarayana, Electric Power Transmission and Distribution. New Delhi: Pearson Education, 2009.

[12] Suhadi and T. Wrahatnolo, Teknik Distribusi Tenaga Listrik Jilid 1. Jakarta: Departemen Pendidikan Nasional, 2008.

[13] T. Gonen, Electric Power Distribution System Engineering. California: Mcgraw Hill College, 1985.

[14] T. Gonen, Electric Power Distribution System Engineering Second Edition. California: CRC Press, 2008.

[15] T. S. Prof. Ir. M. S. Hutauruk, Transmisi Daya Listrik. Jakarta: Erlangga, 1996.

[16] W. D. J. Stevenson, Analisa Sistem Tenaga. Malang: Universitas Brawijaya, 1983.

[17] Z. Tharo, A. Tarigan, S. Anisah, and K. T. Yuda, “Penggunaan Kapasitor Bank Sebagai Solusi Drop Tegangan Pada Jaringan 20 kV,” Semnastek USU, pp. 82–86, 2020.

Downloads

Published

2025-06-29

Issue

Section

Articles

How to Cite

[1]
“Analisis Pemasangan Kapasitor Bank Untuk Mengurangi Drop Tegangan Pada Jaringan Distribusi 20 kV Di Penyulang Singapura ULP Pasir Pangaraian PT. PLN (Persero)”, SainETIn, vol. 9, no. 2, pp. 58–68, Jun. 2025, doi: 10.31849/xctm2162.