PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS ANDROID – PEMBELAJARAN INOVATIF UNTUK MENINGKATKAN KOMPETENSI SISWA SMK

  • Said Thaha Ghafara Universitas Negeri Padang
  • Wakhinuddin Simatupang Universitas Negeri Padang
  • Ambiyar Ambiyar Universitas Negeri Padang
  • Mukhlidi Muskhir Universitas Negeri Padang
  • Dedy Irfan Universitas Negeri Padang
Keywords: ADDIE, Mobile Learning, SIKOMDIG, Smart Phone

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan dan menghasilkan media pembelajaran berbasis android (mobile learning) dalam bentuk aplikasi yang bisa diakses menggunakan smatrphone untuk siswa kelas 10 Sekolah Menengah Kejuruan. Aplikasi ini dalam bentuk e-module interactive berisikan konten materi pembelajaran, video tutorial pembelajaran, kelas maya (digital class), presentasi online dan mengerjakan ujian langsung dari smatrphone. Aplikasi untuk memudahkan siswa mempelajari materi pembelajaran, memotivasi siswa, dan meningkatkan minat siswa dalam proses pembelajaran di dalam maupun di luar kelas. Pengembangan aplikasi ini menggunakan metode Research and Development yang diadaptasi dari model pengembangan ADDIE. Ada 5 tahapan pengembangan yaitu: 1) Analysis, 2) Design, 3) Development, 4) Implementation, 5) Evaluation. Penelitian dilakukan di SMK Negeri 1 Tanjungpinang, dengan metode pengumpulan data dilakukan melalui observasi, pengisian angket dengan responden satu orang ahli media, satu orang ahli materi dan 30 siswa kelas 10 (TKJ-1). Tehnik pengumpulan data deskriptif, diperoleh dari ahli materi dan ahli media menggunakan skala Likert dengan 4 alternatif jawaban. Hasil penilaian dari ahli materi mendapat nilai total 100.00 dengan nilai rata-rata 3.70, dari 27 indikator penilaian dengan persentase 92.59% sehingga termasuk dalam kategori sangat layak untuk digunakan. Hasil penilaian ahli media mendapatkan nilai total 90.00 dengan nilai rata-rata 3.91 dari 23 indikator penilaian dengan persentase 97.82% sehingga termasuk dalam kategori sangat layak untuk digunakan. Pada tahap implementasi media tersebut mendapat respon positif dari siswa dengan rata-rata persentase 93.66%, sehingga termasuk dalam kategori sangat layak untuk digunakan. Hasil dari evaluasi penggunaan aplikasi kesiswa menunjukan ada peningkatan hasil belajar siswa rata-rata naik sekitar 44.13%.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2022-12-31
How to Cite
Ghafara, S. T., Simatupang, W., Ambiyar, A., Muskhir, M., & Irfan, D. (2022). PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS ANDROID – PEMBELAJARAN INOVATIF UNTUK MENINGKATKAN KOMPETENSI SISWA SMK . ZONAsi: Jurnal Sistem Informasi, 4, 1 -17. https://doi.org/10.31849/zn.v4i.12450
Abstract viewed = 203 times
PDF downloaded = 247 times