Saluran Distribusi Tahu Pada Industri Tahu Tempe Bintang Salma Papua Barat
Abstract
Tahu adalah jenis olahan dari bahan baku kacang kedelai tanpa melewati proses fermentasi. Pendistribusian merupakan kunci dalam suatu kegiatan berbisnis pada suatu perusahaan. Pendistribusian sangat berpengaruh pada tingkat kenaikan atau penurunan suatu produk pada pelanggan. Pendistribusian dapat dapat dibagi menjadi 2 yaitu distribusi secara langsung dan tidak langsung. Penulisan tugas akhir ini bertujuan untuk memperjelas jenis saluran distribusi yang diterapkan serta masalah yang dihadapi yang berkaitan dengan saluran distribusi pada Industri Tahu Tempe Bintang Salma. Tingkat saluran distribusi yang di gunakan oleh industri ini adalah saluran distribusi tingkat nol, dan tingkat satu. Saluran distribusi tingkat nol pada Industri Tahu Tempe Bintang Salma disalurkan di pasar terdekat (pasar remu), distribusi keliling dan distribusi langsung di pabrik. Saluran distribusi tingkat satu pada Industri Tahu Tempe Bintang Salma disalurkan pada perantara seperti, warung/kios, yang disebut pengecer sebelum produk diterima konsumen. Masalah yang dihadapi oleh Industri Tahu Tempe Bintang Salma yang berkaitan dengan saluran distribusi yaitu berasal dari masalah internal mengenai sarana yang disediakan oleh industri dalam menunjang proses saluran distribusi tahu, yaitu alat transportasi dan masalah tekstur tahu yang terlalu lembut.
Downloads
References
[2] Badan Pusat Statistik. 2013. Distribusi Perdagangan Komoditi Kedelai Di Indonesia 2013.Jakarta : Subdirektorat Statistik Perdagangan Dalam Negeri.
[3] Mulyadi. 2010. Sistem Akuntans i, Edisi ke-3, Cetakan ke-5. Jakarta: Salemba Empat.
[4] Santoso. 2005. Teknologi Pengolahan Kedelai (Teori Dan Praktek). Fakultas Pertanian Universitas Widyagama.Malang.
[5] R. Hutami, ER Zain2, dan RF Theo. (2017). Saluran Distribusi Produk Pangan Jajanan Anak Sekolah (Pjas) Berbasis Olahan Daging. Jurnal Pertanian. 8(1), 58-65.
[6] Dumais, J., Hebingadil, D., & Mandei, J. (2019). Pemasaran Tahu Di Industri Rumah Tangga Matowari Kelurahan Paniki Bawah Kecamatan Mapanget Sulawesi Utara. Agrirud, 95 - 102.
Copyright (c) 2022 Jurnal Agribisnis
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.