ARSIP DIGITAL DI KECAMATAN RUMBAI PESISIR

  • Yuhelmi Muchtar Universitas Lancang Kuning
  • Walhidayat Universitas Lancang Kuning
  • Rismayeti Universitas Lancang Kuning
Keywords: Arsip Digital, Sistem, Manajemen, Arsip, Kecamatan Rumbai Pesisir

Abstract

Pengabdian ini dilakukan atas dasar bahwa penulis tergerak setelah melakukan survey ke Kantor Kecamatan Rumbai Pesisir, Penulis melihat masih belum terkelolanya arsip dengan baik dan juga sistem pengarsipan yang belum sesuai dengan standar. Dalam praktik pengelolaan arsip berbasis kertas, banyak permasalahan yang dihadapi, sehingga memberikan ruang pada media elektronik sebagai alternatif dalam pengelolaan arsip. Dalam terminologi kearsipan, media elektronik dikelompokan sebagai arsip media baru. Salah satu bentuk penyimpanan arsip media baru adalah media digital. Media digital biasanya memerlukan alat bantu berupa komputer, karena tidak dapat dibaca secara langsung. Arsip yang disimpan dalam bentuk digital dapat berupa gambar, suara, video, tulisan atau lainnya yang dapat dijadikan sebuah data dalam bentuk biner (binary), dapat diolah dalam program komputer dan disimpan dalam media penyimpanan data digital. Mudah-mudahan dengan adanya pengabdian ini akan menambah ketrampilan mereka dalam hal mendigitalisasikan Arsip dan penggelolaan Arsip dan sistem pengarsipan yang baik sehingga dapat meningkatkan pelayanan Publik. Pengabdian ini akan dilaksanakan untuk Staff di Kecamatan Rumbai Pesisir. Untuk mencapai target luaran kegiatan ini, maka metode yang dilakukan adalah pelatihan kepada mitra. Pelatihan yang diberikan adalah teknik tata cara mendigitalkan Arsip, pengelolaan dan pemberian motivasi untuk bisa memengelola Arsip dengan baik. Rancangan PKM : (1) Sebelum diberikan materi pelatihan peserta diberikan selembar kuesioner untuk melihat kemampuan dan pengetahuan peserta tentang Arsip Digital setelah itu peserta diajak untuk memahami pentingnya pelatihan ini sebagai bekal dalam meningkatkan ketrampilan dan (2) peserta diajak untuk praktik dengan dipandu oleh seorang instruktur yang sudah berpengalaman. (3) Pada tahap terakhir, setelah peserta memiliki ketrampilan dalam mendigitalkan Arsip dan mengelola kearsipan serta bagaimana tata cara penyusunan arsip difilling Kabinet   selanjutnya mereka diberikan selembar kuesioner, dari hasil olahan kuesioner dapat dilihat bahwa kemampuan staf meningkat secara signifikan sebesar 64,62%, kemudian dari jumlah peserta yang ditargetkan 10 orang ternyata yang ikut 13 orang, ini menunjukkan bahwa pelatihan ini memang sangat diperlukan staf dalam pekerjaan sehari hari.

Arsip Digital, Sistem, Manajemen, Arsip, Kecamatan Rumbai Pesisir

Downloads

Download data is not yet available.

References

Adi Putranto Widiatmoko, 2017, Pengelolaan Arsip Di Era Digital: Mempertimbangkan Kembali Sudut Pandang Pengguna, https://jurnal.ugm.ac.id/diplomatika/article/view/28253
Dwiyanto, Agus. 2011. Manajemen Pelayanan Publik: Peduli, Inklusif dan Kolaboratif Yogyakarta: Gadjah Mada University Press.
Ismail, A., & Jamaludin, A. (2009). “Towards establishing a framework for managing trusted records in the electronic environment” in Records Management Journal, 19(2), 135-146.
Johnston, G. P., & Bowen, D. V. (2005). “The benefits of electronic records management systems: A general review of published and some unpublished cases” in Records Management Journal, 15(3), 131-175.
Kallberg, M. (2012). “Archivists 2.0: redefining the archivist's profession in the digital age” in Records Management Journal, 22(2), 98-115.
Permen No. 78 tahun 2012 tentang Tata Kearsipan Departemen Dalam Negeri dan Pemerintah Daerah.
Sugiharto Dhani, jurnal Baca Vol. 31, No. 1, Agustus 2010 (51 - 64) Penyelamatan Informasi Dokumen/Arsip Di Era Teknologi Digital file:///C:/Users/toshiba/Downloads/96-188-1-SM%20(1).pdf
Sambas Ali Muhidin, Hendri Winata, Budi Santoso, 2016, Journal Pendidikan Bisnis dan Manajemen, Pengelolaan Arsip Digital, vol. 2 no. 3 November 2016, http://journal2.um.ac.id/index.php/jpbm/article/view/1708
Undang-Undang RI Nomor 43 Tahun 2009, tentang Kearsipan.
Yuhelmi, 2014.Analisis Kualitas Pelayanan PublikBadan Perpustakaan Dan Arsip Daerah Provinsi Riau, Jurnal Lectura Vol. 5 No. 2 Hal.176
Published
2021-07-08
How to Cite
Muchtar, Y., Walhidayat, & Rismayeti. (2021). ARSIP DIGITAL DI KECAMATAN RUMBAI PESISIR. J-COSCIS : Journal of Computer Science Community Service, 1(2), 88-93. https://doi.org/10.31849/jcoscis.v1i2.6227
Abstract viewed = 412 times
PDF downloaded = 286 times

Most read articles by the same author(s)