Pengaruh Penambahan Cangkang Telur Bebek Terhadap Kuat Tekan Beton K-250

Authors

  • Agus Setiobudi Universitas PGRI Palembang
  • Reffanda Kurniawan Universitas PGRI Palembang
  • Syahril Alzahri Universitas PGRI Palembang

DOI:

https://doi.org/10.31849/siklus.v10i1.12666

Keywords:

beton K-250, kuat tekan beton, penambahan cangkang telur bebek

Abstract

Penelitian bertujuan untuk memanfaatkan limbah cangkang telur bebek yang ditambahkan dengan persentase 0%, 2%, 4%, 6% dan 8% pada campuran beton K-250. Penelitian tergolong penelitian metode kuantitatif berupa kegiatan laboratorium yang dilaksanakan di Laboratorium AMP PT. Hakaaston Musi 2 Palembang dan di Workshop Fakultas Teknik Universitas PGRI Palembang dengan mengetahui hasil pengujian propertis karakteristik nilai-nilai kuat tekan beton. Hasil penelitian diperoleh kuat tekan beton K-250 normal 0% sebesar 255,27 kg/cm², penambahan serbuk cangkang telur bebek 2% nilai kuat tekan 218,82 kg/cm2 dengan penurunan sebesar 14,28%, untuk penambahan 4% nilai kuat tekannya sebesar 206,72 kg/cm² dengan penurunan sebesar 19,02%, untuk penambahan 6% nilai kuat tekan betonnya 160,21 kg/cm2 dengan penurunan sebesar 37,24%, sedangkan untuk penambahan 8% didapat nilai kuat tekannya 126,05 kg/cm2 dengan penurunan sebesar 50,62%. Namun pemanfaatan limbah cangkang telur bebek bisa dimaksimalkan untuk campuran beton pada variasi persentase 2% yang merupakan hasil tertinggi kuat tekan dibandingkan dengan variasi penambahan serbuk cangkang telur lainnya walaupun jika dibandingkan kuat tekan beton normal 0% mengalami penurunan 14,28% karena dengan memanfaatkan penambahan serbuk cangkang telur bebek pada campuran beton akan mengurangi limbah cangkang telur bebek, polusi dan menciptakan beton yang ramah lingkungan. Kesimpulan pada penelitian adalah hasil pengujian kuat tekan rata-rata beton K-250 pada umur 28 hari dengan variasi penambahan serbuk cangkang telur bebek 0%, 2%, 4%, 6% dan 8% mengalami penurunan, semakin bertambah banyak persentase penambahan serbuk cangkang telur bebek semakin menurun hasil kuat tekannya.

References

Agustapraja, H. R., & Syah, F. I. (2023). Pemanfaatan Abu Serabut Kelapa dan Serbuk Cangkang Telur Terhadap Kuat Tekan Beton. Jurnal Teknik, 21(1), 112–120.

Akbar, K. M., & Arini, R. N. (2023). Pengaruh Serbuk Cangkang Telur Terhadap Sifat Mekanis Beton Daur Ulang. Construction and Material Journal, 5(2), 149–160.

Amiwarti, A., & Mahipal, M. (2019). Analisa Pengaruh Serbuk Kaca dan Abu Terbang Sebagai Bahan Pengganti Alternatif Terhadap Kuat Tekan Beton. Jurnal Deformasi, 4(1), 1–12.

Anastasia, K., Prihantono, Anisah. (2017). Peningkatan Kuat Tekan Beton Geopolimer Dengan Menggunakan Variasi Abu Cangkang Telur Bebek Melalui Proses Pengovenan. Menara: Jurnal Teknik Sipil, 1(5), 23–29.

Bunyamin, Pramanda, H., Hendrifa, N., & Afdha. (2023). Limbah Cangkang Telur Sebagai Inovasi Material Pengganti Agregat Halus Beton. Jurmateks: Jurnal Manajemen Teknologi dan Teknik Sipil, 6(1), 17–30.

Dewi, Y. F. Z., Manalip, H., & Windah, R. S. (2020). Pengaruh Penggunaan Serbuk Cangkang Telur Sebagai Substitusi Parsial Semen Terhadap Nilai Kuat Tarik Belah Beton. Jurnal Sipil Statik, 8(3), 375-382.

Febriani, R., & Rambe, M. R. (2022). Beton Ramah Lingkungan Dengan Cangkang Telur Sebagai Pengganti Sebagian Semen. Jurnal METIKS, 2(1), 15–19.

Fuad, I. S. (2022). Pengaruh Penambahan Cangkang Telur Terhadap Kuat Tekan dan Kuat Tarik Belah Beton. Jurnal Desiminasi Teknologi, 10(2), 124–129.

Frieda, Meilawaty, O., & Aqila, F. H. (2018). Pemanfaatan Limbah Cangkang Telur Sebagai Pereduksi Semen Dalam Campuran Beton Berpori Ramah Lingkungan (Green Pervious Concrete. Jurnal Teknika Jurnal Teoritis dan Terapan Bidang Keteknikan, 1(2), 129–135.

Johannes, V., Sahureka, T. J. M., & Intan, S. (2023). Pengaruh Penambahan Sikament-Nn Dan Silica Fume Terhadap Kuat Tekan Beton SCC (Self Compacting Concrete). Jurnal Manumata, 9(1), 57–63.

Junaidi, A. (2015). Daur Ulang Limbah Pecahan Beton Sebagai Pengganti Agregat Kasar Pada Campuran Beton. Bearing: Jurnal Penelitian dan Kajian Teknik Sipil, 4(1), 5–15.

Klau, A. S., Phengkarsa, F., & Sanggaria, O. J. (2021). Pemanfaatan Limbah Cangkang Telur Sebagai Bahan Substitusi Semen Pada Beton. Paulus Civil Engineering Journal (PCEJ) Jurnal Teknik Sipil UKI Paulus-Makassar, 3(4), 479–488.

Novianti, D., Syavira, Hamdi, & Tilik, L. F. (2019). Pengaruh Cangkang Telur Ayam Sebagai Subtitusi Semen Terhadap Kuat Tekan Beton. Pilar Jurnal Teknik Sipil, 14(2), 1–6.

Purwanto, H., & Wardani, U. C. (2020). Pengaruh Penambahan Serbuk Besi Terhadap Kuat Tekan Beton Mutu K225. Jurnal Deformasi, 5(2), 103–112.

Downloads

Published

2024-04-30

How to Cite

Pengaruh Penambahan Cangkang Telur Bebek Terhadap Kuat Tekan Beton K-250. (2024). Siklus : Jurnal Teknik Sipil, 10(1), 54-65. https://doi.org/10.31849/siklus.v10i1.12666

Similar Articles

1-10 of 61

You may also start an advanced similarity search for this article.