DAMPAK INFRASTRUKTUR TRANSPORTASI TERHADAP PERTUMBUHAN EKONOMI DI INDONESIA MENGGUNAKAN REGRESI DATA PANEL

  • fitri kartiasih Politeknik Statistika STIS
Keywords: transportasi,, data panel, pertumbuhan ekonomi, fixed effect model

Abstract

Infrastruktur berperan penting dalam meningkatkan pertumbuhan ekonomi. Salah satunya, infrastruktur di sektor transportasi. Semakin baik suatu jaringan transportasi maka aksesibilitasnya juga semakin baik sehingga kegiatan ekonomi antar wilayah juga semakin berkembang. Permasalahan yang dibahas pada penelitian ini adalah pengaruh infrastruktur transportasi terhadap pertumbuhan ekonomi Indonesia. Infrastruktur transportasi yang digunakan adalah panjang jalan kondisi baik dan sedang, jumlah mobil barang, jumlah mobil penumpang, jumlah bus, jumlah sepeda motor, jumlah terminal, arus keberangkatan kedatangan pesawat, dan arus bongkar muat barang di pelabuhan. Data yang digunakan adalah data panel dengan kurun waktu 2010-2014 untuk 30 provinsi di Indonesia. Untuk memilih model terbaik dilakukan uji untuk panel seperti Chow Test dan Hausman Test sehingga didapatkan fixed effect model sebagai model yang terbaik. Kemudian dilakukan uji asumsi klasik seperti normalitas, multikolinearitas, heteroskedastisitas, dan autokorelasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa mobil barang, mobil penumpang, sepeda motor, bongkar muat barang, arus pesawat, dan jumlah terminal berpengaruh signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi sementara panjang jalan dan jumlah bus tidak signifikan mempengaruhi pertumbuhan ekonomi.

Downloads

Download data is not yet available.

References

[1] Badan Pusat Statistik (BPS), Statistik Transportasi , Beberapa Tahun.
[2] Capello R. 2009. Regional Economics. New York: Routledge.
[3] Economic Planning Advisory Commission. 1995, Investment and economic growth. Australian Government Publishing Service Commission Paper 9.
[4] Eliot Hurst. M.E. (1974), Transportation Geography: Comments and Readings, New York: McGraw Hill.
[5] Kementrian Perhubungan (Kemenhub), Statistik Perhubungan, Beberapa Tahun.
[6] Mankiw, N. Gregory. 2003. Macroeconomics. Harvard University: Worth Publishers.
[7] Ma’ruf, Yudhi Permadi, Ir. Daud Jeluddin, M.Eng . 2015. Pengaruh investasi terhadap pertumbuhan ekonomi wilayah di Kabupaten Pesisir Selatan. Jurnal Teknik Sipil USU. Vol 02 No. 3.
[8] Maryaningsih, Novi., Hermansyah, O., Savitri, Mi., 2014, Pengaruh Infrastruktur Terhadap Pertumbuhan Ekonomi di Indonesia. Buletin Ekonomi Moneter dan Perbankan. Vol 17. No1.
[9] Prasetyo, Bayu Agung. 2013, Dampak Pembangunan Infrastruktur terhadap Pertumbuhan Ekonomi dan Ketimpangan di Kawasan Perbatasan Darat Indonesia. Tesis. Institut Pertanian Bogor.
[10] Reungsri T. 2010. The Impact of Public Infrastructure Investment on Economic Growth in Thailand. [disertasi] Victoria: School of Economics and Finance Faculty of Business and Law, Victoria University.
[11] Sugianto, Danang.2016. Sri Mulyani Turunkan Target Pertumbuhan Ekonomi 2016 dan 2017, http://economy.okezone.com/read/2016/09/01/20/1479072/sri-mulyani-turunkan-target-pertumbuhan-ekonomi-2016-dan-2017.html (diakses 5 April 2017).
[12] Todaro, Michael P. 2003. Pembangunan Ekonomi Di Dunia Ketiga. Alih Bahasa: Aminuddin dan Drs.Mursid. Jakarta: Ghalia Indonesia.
[13] World Economic Forum, beberapa tahun. Global Competitiveness Report.
Published
2019-03-31
Section
Articles
Abstract viewed = 6030 times
PDF downloaded = 3363 times